b CYBER LEARNING TIK: PENGENALAN KOMPUTER

Friday, November 27, 2009

PENGENALAN KOMPUTER

Nama : Kurnia Wati
NIM : 1815076403
Tugas : TIK
Dosen : Ibu Ika

PENGENALAN KOMPUTER
Zaman kini telah berubah dahulu kita mengalami kesulitan dalam melakukan beberapa hal, tetapi saat ini kita sudah diberikan kemudahan dengan adanya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Salah satunya dengan adanya computer. Kata komputer pada saat ini sudah sangat popular di kalangan masyarakat umum, terutama di kalangan pelajar. Terlebih lagi anak usia sekolah dasar pada saat ini sudah banyak menggunakan komputer untuk berbagai keperluan, seperti bermain games, menggambar, menulis, maupun mendengarkan musik. Dalam pembelajaran computer hal pertama yang perlu dijelaskan kepada anak sebelum anak menggunakan komputer adalah mengenai pengertian komputer, sejarah komputer, perangkat komputer maupun fungsi komputer itu sendiri. Istilah lebih baik yang cocok untuk arti luas seperti "komputer" adalah "yang memproses informasi" atau "sistem pengolah informasi."
A. PENGERTIAN KOMPUTER
Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur tertentu. Secara luas, Komputer dapat didefinisikan sebagai suatu peralatan elektronik yang terdiri dari beberapa komponen, yang dapat bekerja sama antara komponen satu dengan yang lain untuk menghasilkan suatu informasi berdasarkan program dan data yang ada

B. SEJARAH KOMPUTER
Saat ini, komputer sudah semakin canggih. Tetapi, sebelumnya komputer tidak sekecil, secanggih, sekeren dan seringan sekarang. Dari pertama kali dibuat, computer telah mengalami perubahan dan perkembangan yang sangat pesat. Kini komputer bukan hanya sekedar alat untuk mengolah kata ataupun mengolah data, saat ini komputer menjadi barang yang ‘serba bisa’. Kita bermain game, mendengarkan music, membuat animasi dan film, menyelesaikan tugas sekolah dan lain-lain, semuanya dapat diselesaikan dengan computer. Sistem komputer yang terdapat di supermarket saat ini sudah mampu membaca kode barang, sentral telepon yang menangani jutaan panggilan dan komunikasi, jaringan computer dan internet yang menghubungkan berbagai tempat di dunia juga menggunakan computer. Oleh karena itu agar kita tidak menjadi orang yang GAPTEK (gagap teknologi) maka kita perlu mempelajari computer sedini mungkin.

MESIN PENGHITUNG PERTAMA “KOMPUTER”
Masyarakat pada zaman dahulu sudah banyak melakukan perhitungan dan pengolahan data. Untuk mencatat stok dan berdagang, merka membuat simpul pada sebuah tali dan menulis tanda pada selembaran tanah liat. Selanjutnya, dengan semakin meningkatnya tingkat kerumitan perhitungan merekapun mulai berpikir akan alat yang lebih cepat, handal dan akurat uhtuk menghitung dan menyimpan catatan.
Pada tahun 1941, Blaire Pascal dan ayahnya bekerja pada Dinas Pajak untuk pemerintahan di Paris. Mereka menghabiskan waktu berjam-jam untuk menghitung jumlah pajak yang harus dibayar setiap warga negara. Kemudian Blaire Pascal memutuskan untuk membuat mesin yang mampu melakukan perhitungan secara cepat. Mesin yang dibuatnya memiliki delapan roda gear yang bekerja bersama mirip dengan prinsip yang dilakukan pada odometer. Namun ternyata mesin ini masih sering mengalami masalah seperti macet, lambat dan mahal sehingga orang takut dengan adanya penggunaan mesin tersebut akan menggantikan perkerjaan mereka.
Langkah besar perkembangan dalam sejarah computer berikutnya terjadi sekitar tahun 1830. Yaitu ketika Charles Babbage yang merupakan seorang ahli matematika yang mengajar di Universitas Cambridge Inggris, memutuskan untuk mengembangkan mesin yang dapat membantunya menyelsaikan dan mencetak tabel matematis. Dia membuat mesin penghitung yang mirip dengan computer yang kita ketahui saat ini. Mesin tersebut disebut dengan nama mesin analitikal, Sayangnya Babbgae meninggal sebelum menyelesaikan mesinnya. Karena atas jasanya Babage dikenal sebagai Bapak Komputer.
Perkembangan computer pun terus berlanjut. Seorang yang bernama Herman Hollerith ikut berperan pada perkembangan computer. Awalnya dia mengikuti kontes yang diadakan oleh Biro Sensus Amerika. Kontes tersebut diselenggarakan untuk mencari orang yang mesin untuk menghitung dan mencatat informasi dengan lebih cepat. Hollerith membuat sebuah mesin yang dikenal sebagai mesin tabulasi. Berkat hal itu, proses sensus yang memerlukan waktu 7,5 tahun dapat dipersingkat menjadi 3 tahun saja. Bahkan dengan 13 juta responden yang ada saat itu melihat keberhasilan temuannya, Hollerith mendirikan perusahaan Mesin Tabulasi tahun 1896 yang kemudian dijual pada tahun 1911. Pada tahun 1912 perusahaan tersebut berganti nama menjadi International Busines Machine atau yang sekarang lebih popular dengan nama IBM.

SEJARAH KOMPUTER ELEKTRONIK PERTAMA
ENIAC (Electronik Nomerical Integrator and Computer), yaitu sebuah computer digital serbaguna menjadi awal era sejarah computer elektronik. ENIAC dibuat pada tahun 1946 oleh J. Presper Eckret dan John Mauchly. Dalam 20 detik, ENIAC dapat melakukan perhitungan mathematic yang sebenarnya memerlukan waktu penyelesaian 40 jam jika dilakukan secara menual oleh kita. ENIAC dibuat saat Perang Dunia II dan tugas pertamanya adalah menghitung kelayakan sebuah desain bom hydrogen. ENIAC berukuran sebesar ruang kamar 140 meter persegi, berat 30 ton, terdiri dari 18.000 tabung vakum, 70.000 resistor, dengan 5 juta titik solder. Komputer tersbut merupakan mesin yang sangat besar, yang membutuhkan daya sebesar 160 Kw. Sehingga bisa dibayangkan seberapa besarnya computer pada masa itu. Komputer terus mengalami perkembangan. Ukurannya pun semakin praktis namun memiliki kemampuan yang lebih daripada computer selanjutnya.
C. MENGENAL KOMPUTER DAN KOMPONENNYA
Adapun komponen komputer adalah meliputi : Layar Monitor, CPU, Keyboard, Mouse dan Printer (sbg pelengkap).


Monitor
Monitor berbentuk seperti layar TV. Melalui monitor kita bisa melihat gambar, angka, maupun data yang kita ketik. Monitor dan CPU dihubungkan ke kabel data. Jadi, tulisan atau gambar yang muncul berasal dari CPU. Ada beberapa jenis monitor computer yaitu : monitor layar cembung, monitor layar datar, dan LCD. LCD singkatan dari Liquid Crystal Device. LCD biasanya digunakan pada laptop atau notebook
CPU.

CPU disebut juga otak yang bertugas untuk mengatur kerja computer sama dengan tubuh manusia yang diatur oleh otak. CPU adalah singkatan dari Central Processing Unit. CPU terdiri atas beberapa bagian yaitu : Harddisk, CD-Room dan Floopy Disk Drive.

Harddisk berfungsi sebagai penyimpan data dan program. Pada harddisk kita dapat menyimpan gambar, tulisan, lagu dan sebagainya. CD-Room adalah alat untuk melihat dan membaca isi CD. Sedangkan CD adalah alat untuk menyimpan data, bisa tulisan atau gambar. Floppy disk drive adalah alat untuk membaca disket. Disket adalah alat untuk menyimpan data berupa gambar, teks, dan sebagainya. Disket berbentuk kotak persegi.
Mouse
Mouse sebagai alat yang dapat diperintahkan untuk menunjuk bagian-bagian yang ada di layar computer (toolbar) sesuai dengan yang kita inginkan. Alat tersebut disebut mouse karena memang bentuknya menyerupai tikus.
Keyboard
Keyboard disebut juga papan ketik. Alat ini digunakan untuk mengetik huruf dan angka atau symbol-simbol khusus. Pada keyboard terdapat tombol-tombol khusus seperti : angka (1-10), huruf (A-Z), tombol karakter khusus, tombol fungsi dan tombol lainnya.

Pelengkap Komputer
Ada beberapa alat yang dapat berfungsi sebagai pelengkap computer. Alat-alat tersebut dapat disambungkan ke computer. Sedangkan Printer adalah alat yang berfungsi sebagai mesin untuk mencetak gambar dan tulisan yang kita buat di computer. Selain itu terdapat juga speaker yaitu alat yang dapat menghasilkan suara. Speaker pada computer bermacam-macam bentuk dan ukurannya. Scanner adalah alat yang berfungsi untuk memindahkan gambar atau tulisan ke dalam computer melalui proses scan.


KESIMPULAN :
Komputer adalah suatu peralatan elektronik yang terdiri atas beberapa komponen yang berupa system pengolah informasi. Sejarah perkembangan computer semakin berkembang sesuai dengan kebutuhan masyarakat sehari-hari. Yang membutuhkan peralatan yang canggih, cepat, handal serta akurat. Komponen computer terdiri atas CPU, monitor, keyboard, mouse serta harddisk. Adapun pelengkap pada computer adalah CD-Room, printer, scanner, flashdisk, disket dan CD. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi saat ini perlu kita ketahui, mengingat semakin banyaknya kebutuhan manusia yang perlu kita penuhi secara cepat, tepat dan akurat. Ketahuilah perkembangan computer sejak dini untuk menjadi masyarakat yang maju.


DAFTAR ISI
Indayudha, Feri. 2008. Panduan Praktik Komputer dan Internet Untuk Anak. Pustaka Widyatama. Yogyakarta
Rahmawati, Ida. 2008. Mudah menggunakan Komputer. Kawan Pustaka. Jakarta

No comments:

Post a Comment